Literarium Library MTsN 9 Bantul Tampil di The Power Of Words

Bantul (MTsN 9 Bantul)—Salah satu guru sekaligus pustakawan Perpustakaan Literarium Library MTsN 9 Bantul ikut meramaikan pembuatan buku antologi karya tulis ilmiah popular sebanyak 30 peserta se-Indonesia. Dialah Yuni Iswari Dewi yang saat ini sedang mengemban amanah menjadi Kepala Perpustakaan Literarium Library sejak tahun 2020. Penyelenggara kegiatan Pendidikan dan Latihan Karya Tulis Ilmiah II (DIKLAT KTI 2) yaitu Pusdiklat Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI).Buku ini sampai kepada penulisnya dengan penuh haru (27/01/2023). Kumpulan tulisan teman-teman anggota Diklat KTI II pun berhasil dinikmati oleh para penulis didalamnya. Yuni menulis karya ilmiah popular berjudul Optimalisasi Perpustakaan Desa dalam Meningkatkan Pendidikan Masyarakat. Tema didalamnya berisikan tentang bagaimana upaya berbagai pihak mampu mewujudkan perpustakaan desa yang ikut berperan melayani kebutuhan pemustka yang haus akan membaca. Hal ini tentunya sangat luas sasaran segmennya. Maka perlunya sinergi bersama untuk mewujudkan perpustakaan desa khususnya di daerah terpencil, sehingga hadirnya mampu ikut serta mengubah peradaban pendidikan yang tidak harus direngkuh melalui sekolah formal karena kondisi yang ada.“Terima kasih kepada Perpusnas RI, denganmu kita bisa tambah meningkatkan ilmu pengetahuan kita serta bisa mengasah keterampilan menulis kita,” ungkap Yuni.“Lanjutkan dalam menulis dan mengikuti diklat dari Perpusnas RI, insyaallah ilmunya kian bermanfaat dan berkah dalam mengembangkan perpustakaan MTsN 9 Bantul, cayo…” tegas Atik, sapaan hangat Kepala MTsN 9 Bantul. (yid)

0 Komentar